Bindi, Tanda Merah Di Dahi Orang India

Berada di India pasti kita akan banyak melihat tanda merah antara kedua alias mata dahi perempuan India. Lalu Apa kamu tahu namanya ?

Nama Tanda merah di dahi wanita india itu adalah "Bindi". Menurut kepercayaan masyarakat india, wanita yang memiliki bindi di dahinya akan terlihat lebih cantik daripada yang tidak memakai bindi. Dan bindi hanya dipakai oleh umat Hindu di India saja. Tetapi diperbolehkan juga umat selain hindu memakainya.

Sebenernya pemakaian bindi bagi
perempuan di India adalah sebagai simbol bahwa perempuan itu telah menikah, namun setelah suami mereka meninggal maka mereka tidak boleh memakai bindi lagi. bahkan jaman dahulu bagi pasangan yang akan menikah calon suami memakaikan bindi ke dahi calon istri ketika pertama kali ia masuk kedalam rumah dengan darah pada jarinya sendiri.

WoW,apa gak sakit ya ngeluarin darah ditanganya buat kasih tanda bindi ?

Sungguh sebagai bentuk pengorbanan suami yang tulus artinya sang istri harus lebih berkorban lagi menjaga kesucian dan kesetiaanya. Oleh Karena Itu, bindi di artikan sebagai simbol dari
kekuatan dan kesetiaan seorang wanita pada suaminya jadi tidak sembarang wanita India yang berani memakai bindi. 

Namun seiring perkembangan jaman pola pikir wanita di India pun telah berubah bahwa kekuatan dan kesetiaan mereka tidak dapat diukur hanya dengan memakai bindi saja tapi lebih pada bentuk nyata pengabdian mereka kepada suami tercinta. Terbukti jaman sekarang bindi
pun banyak macam dan bentuknya. Jika dahulu bindi berasal dari darah kemudian berganti dari bahan tumbuhan sekarang bindi telah dibuat lebih praktis lagi karena berbentuk seperti stiker yang gampang di tempel dan di copot. Bahkan banyak perempuan India yang memodifikasi bindi menjadi lebih menarik lagi sesuai keinginan mereka.

Jangan Lupa baca artikel mengenai SUN Indonesia di Membuka Usaha Percetakan Dengan SUN Indonesia

Related Posts:

2 Responses to "Bindi, Tanda Merah Di Dahi Orang India"

  1. itulah tradisi yg unik dari setiap negara :)

    kunjungan perdana nih...visit back yo ..http://anaktimor-17.blogspot.com/

    ReplyDelete
  2. jadi begitu ya gan, unik :D menambah wawasan ane dalam kebudayaan..

    ReplyDelete

Himbauan dalam berkomentar :
1. Dilarang menyampah di komentar
2. Harus menjaga etika dan kesopanan dalam berkomentar
3. Harap memberikan pendapat suka, kritik, saran atau komentar
4. Diperbolehkan memasang link, tetapi dilarang memasang link porno, virus, phising atau spam

Jadilah komentator yang beradab
Terima kasih....